20 Maret 2023 | Kegiatan Statistik Lainnya
Selamat Hari Senin, BPS Kabupaten Blitar memulai mengawali minggu ini dengan kegiatan rutin Apel Pagi. Selaku Pembina Apel adalah Bapak Wahyu Purnamahadi, S.ST, S.E, M.Si. Beliau menyampaikan amanat dari Direktur Diseminasi Statistik, Ibu Retno Wilujeng Wahyu Utami. Dalam amanat disampaikan bahwa BPS berkesempatan untuk berpartisipasi dalam sidang Komisi Statistik PBB United Nation Statistical Commision (UNSC) di New York, Ameraka Serikat. Sidang tersebut membahas pengembangan statistik di tingkat global yang diselaraskan dengan arah kebijakan pembangunan di berbagai negara. Pada Tahun 2023 ini BPS juga dipercaya sebagai Chair of The ASEAN Community System (ACSS) Committee. Sidang tersebut membahas pengembangan statistik di tingkat global yang diselaraskan dengan arah kebijakan pembangunan di berbagai negara, yaitu: Pengembangan Statistik Sosial dan Kependudukan, Pengembangan Statistik Ekonomi Makro, Pengembangan Metodologi Statistic, dan Pengembangan Tata Kelola
Statistik.
Tidak lupa dalam Apel juga turut disampaikan beberapa perkembangan terkait kegiatan besar BPS yaitu Sensus Pertanian (ST2023) dan Persiapan Kegiatan Forum Komunikasi Publik (FKP) sebagai lanjutan proses Pendataan Awal Regristrasi Sosial Ekonomi ( Regsosek ) yang saat ini kita sudah memasuki tahap akhir dari fase Pengolahan. BPS di seluruh Indonesia saat ini sedang melakukan proses perbaikan data entri sebagai bentuk penjagaan kualitas data. Dari hasil proses perbaikan ini nantinya akan disusun prelist sebagai dasar pelaksanaan Forum Konsultasi Publik (FKP).
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten BlitarJl. Manukwari
Kelurahan Satrean
Kecamatan Kanigoro
Kabupaten Blitar - Jawa Timur
Indonesia
66171
Email : bps3505@bps.go.id