24 Maret 2023 | Kegiatan Statistik
Halo #Pecinta Statistik…
Penjaminan kualitas data menjadi perhatian
utama BPS Kabuputaen Blitar. Setiap
tahapan, mulai dari perencanaan, proses pengumpulan data, pengolahan hingga
penyajian data terus dikawal agar data disajikan berkualitas.
Salah satu tahapan sebelum
penyajian data adalah proses pengolahan data. Saat ini BPS Kabupaten Blitar sedang
melakukan proses pengolahan data Susenas Maret 2023 yang terdri dari 91 blok
dimana di dalamnya terdiri dari 21 blok Susenas Seruti yang dijadwalkan akan berakhir pada tanggal tanggal 26 Maret 2023.
Pengolahan dilakukan setelah
dokumen diperiksa dan dilakukan editing coding oleh PML. Proses pengolahanpun
berjalan secara ban berjalan artinya tidak menunggu dokumen harus lengkap dari
lapangan.
Petugas pengolahan terdiri dari 9
mitra Statistik dan 2 Supervisor dari Tim Pengolahan. Dengan sistem pengolahan
menggunakan aplikasi clien dan server.
Semoga pengolahan Susenas di
Kabupaten Blitar berjalan lancar, selesai tepat waktu dan terkirim dalam
kondisi clean by system.
Berita Terkait
Pengolahan Hasil Pendataan ST2023
Undangan Pelatihan Pengolahan ST2023
Pelatihan Pengolahan Peta Wilkerstat ST2023
Briefing Susenas Seruti Triwulan II Tahun 2023
Pelatihan Offline Petugas Pencacahan Susenas Maret 2024 dan Seruti Triwulan I Tahun 2024
Kunjungan Bupati Blitar Pada Pengolahan Dokumen ST2023
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten BlitarJl. Manukwari
Kelurahan Satrean
Kecamatan Kanigoro
Kabupaten Blitar - Jawa Timur
Indonesia
66171
Email : bps3505@bps.go.id
Tentang Kami