Koordinasi PODES 2024 dan EPSS Tahun 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Blitar

"Kabupaten Blitar Dalam Angka 2024 sudah rilis dan dapat diakses disini. Untuk mendapatkan data statistik Kabupaten Blitar silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Blitar Jl. Manukwari, Kelurahan Satrean, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten  Blitar - Jawa Timur, Indonesia, 66171, Email : bps3505@bps.go.idsetiap hari kerja pukul 08.00 s.d 15.30 WIB.

Untuk mendapatkan data statistik Kabupaten Blitar silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Blitar Jl. Manukwari, Kelurahan Satrean, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten  Blitar - Jawa Timur, Indonesia, 66171, Email : bps3505@bps.go.idsetiap hari kerja pukul 08.00 s.d 15.30 WIB. 

Koordinasi PODES 2024 dan EPSS Tahun 2024

Koordinasi PODES 2024 dan EPSS Tahun 2024

24 April 2024 | Kegiatan Statistik


Pada hari ini, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Blitar bersama dengan tim mengunjungi kantor Sekretaris Daerah Kabupaten Blitar untuk melakukan koordinasi terkait beberapa program yang sedang dan akan dilaksanakan. Salah satu program yang akan segera dilaksanakan adalah Sensus PODES 2024. Sensus ini bertujuan untuk mendata Potensi Desa dengan tujuan dapat menggambarkan potensi yang dimiliki oleh suatu wilayah di tingkat desa, kecamatan, dan kabupaten/kota di seluruh Indonesia.

Dalam pelaksanaan Sensus PODES 2024, partisipasi dari berbagai pihak, mulai dari tingkat pemerintah daerah hingga tingkat kepala desa, sangatlah penting. Oleh karena itu, tim BPS Kabupaten Blitar memohon dukungan dari Sekretaris Daerah Kabupaten Blitar agar pelaksanaan Sensus PODES 2024 dapat berjalan lancar dan tanpa hambatan yang signifikan, sehingga data yang diperoleh dapat memiliki kualitas yang baik untuk mendukung pembangunan daerah.

Selain itu, tim BPS Kabupaten Blitar juga menyampaikan progres pelaksanaan Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral (EPSS) Tahun 2024 di Kabupaten Blitar. Pembahasan juga mencakup pelaksanaan program Desa Cantik, dimana Sekretaris Daerah Kabupaten Blitar mengharapkan bahwa program ini dapat mengembangkan potensi yang ada di desa-desa Kabupaten Blitar dan menghidupkan kembali program yang terhenti, termasuk program monografi yang melibatkan setiap kantor desa dalam publikasi progres dan data yang relevan. Dengan demikian, Sekretaris Daerah BPS Kabupaten Blitar berharap agar tim BPS Kabupaten Blitar dapat bekerja sama dengan DPMD Kabupaten Blitar (Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa) dalam pelaksanaan program Desa Cantik.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten BlitarJl. Manukwari 

Kelurahan Satrean

Kecamatan Kanigoro

Kabupaten Blitar - Jawa Timur

Indonesia

66171

Email : bps3505@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik