6 Mei 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya
Bakung adalah sebuah Kecamatan di Kabupaten Blitar, Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Nama Bakung berasal dari tumbuhan bakung yang banyak tumbuh di daerah Blitar selatan. Kecamatan Bakung dengan luas wilayah 112,27 km2 terbagi menjadi 11 desa. Desa Plandirejo merupakan desa terluas diantara 11 desa yang ada di wilayah Kecamatan Bakung dengan luas 40,39 km2 . Sedangkan desa Bululawang adalah wilayah terkecil dengan luas wilayah 4,89 km2.
Kesejahteraan penduduk merupakan sasaran utama dari pengembangan sebagaimana tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM). Sasaran ini tidak mungkin tercapai bila pemerintah tidak dapat memecahkan masalah kependudukan; seperti besarnya jumlah pendudukdan tidak meratanya penyebaran penduduk. Berdasarkan data dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Blitar tahun 2022 penduduk di Kecamatan Bakung mencapai 28.420 jiwa, terdiri dari 14.182 laki-laki dan 14.238 perempuan.
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten BlitarJl. Manukwari
Kelurahan Satrean
Kecamatan Kanigoro
Kabupaten Blitar - Jawa Timur
Indonesia
66171
Email : bps3505@bps.go.id
Tentang Kami