Pleno Harmonisasi Penilaian Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral Provinsi Jawa Timur 2023 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Blitar

"Kabupaten Blitar Dalam Angka 2024 sudah rilis dan dapat diakses disini. Untuk mendapatkan data statistik Kabupaten Blitar silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Blitar Jl. Manukwari, Kelurahan Satrean, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten  Blitar - Jawa Timur, Indonesia, 66171, Email : bps3505@bps.go.idsetiap hari kerja pukul 08.00 s.d 15.30 WIB.

Untuk mendapatkan data statistik Kabupaten Blitar silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Blitar Jl. Manukwari, Kelurahan Satrean, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten  Blitar - Jawa Timur, Indonesia, 66171, Email : bps3505@bps.go.idsetiap hari kerja pukul 08.00 s.d 15.30 WIB. 

Pleno Harmonisasi Penilaian Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral Provinsi Jawa Timur 2023

Pleno Harmonisasi Penilaian  Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral Provinsi  Jawa Timur 2023

29 Agustus 2023 | Kegiatan Statistik


Surabaya, 30 Agustus 2023. Sebagai bentuk upaya evaluasi penyeragaman dan juga penyelerasan kegiatan Statistik Sektoral dari masing-masing Kabupaten Kota di Jawa Timur, BPS Provinsi Jawa Timur mengadakan rapat pleno dengan seluruh tim EPSS dari seluruh Kabupaten/Kota di Jawa Timur. BPS Kabupaten Blitar dihadiri oleh Bapak Kepala BPS Kabupaten Blitar Wahyu Purnamahadi, S.ST, S.E, M.Si bersama tim TPB EPSS Ibu Harnanik S.E dan juga Ibu Ulfa Hamidah, S.ST, M.Si.

Rapat Pleno yang diadakan dengan Tema Harmonisasi Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral, diselenggarakan di Harris Hotel  and Conventions Jl. Bangka No. 8-18 Gubeng Suarabaya pada tanggal 29 Agustus sampai dengan 1 September 2023.

Dalam rapat pleno ini diharapkan proses penilaian verifikasi dan validasi informasi terhadap hasil penilaian mandiri untuk mengukur tingkat kematangan penyelenggaraan Statistik Sektoral mampu dievaluasi bersama secara maksimal, dan dibuka diskusi untuk penyelesaian masalah-masalah yang ditemukan selama proses pelaksanaannya.

Rapat Pleno Harmonisasi Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral di BPS Provinsi Jawa Timur juga menjadi wadah diskusi demi tercapainya penilaian EPSS yang diharapkan terus meningkat setiap tahunnya.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten BlitarJl. Manukwari 

Kelurahan Satrean

Kecamatan Kanigoro

Kabupaten Blitar - Jawa Timur

Indonesia

66171

Email : bps3505@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik